Thursday, January 26, 2012

Blook; Jalan Pintas Blogger Jadi Penulis Buku Terkenal


Mungkin, belum banyak yang tahu tentang istilah “blook”? Walaupun sejak empat tahun lalu telah banyak kita temui blook di toko buku.
Blook adalah istilah yang digunakan untuk buku cetak yang didasarkan pada konten blog. Sederhananya, blook itu blog yang dibukukan dan diterbitkan dalam bentuk cetak. Kata “blook” merupakan penggabungan dari kata “blog” dan “book”.
Pada tahun 2002, Tony Pierce mengompilasi postingan di blog dan mengoleksinya jadi buku yang kemudian diberi judul “Blook”. Judul itu bukan darinya. Tapi di sebuah acara bertajuk Pierce Award, nama itu diusulkan oleh pembacanya yang bernama Jeff Jarvis dari BuzzMachine.
Nama Trinity, Raditya Dika, Julie Powell, dan sosok penulis blook sukses di Indonesia dan dunia, itu mungkin tepat untuk disebutkan di sini. Nama-nama itu setidaknya telah membuktikan bahwa postingan tulisan di blog personal memang sangat potensial dan prospektif untuk diterbitkan menjadi buku dan mengantarkan si blogger-nya menjadi penulis terkenal.
Setiap blog bisa diihat statistik jumlah pengunjungnya tiap hari. Berapa jumlah pembaca masing-masing tulisan si blogger juga bisa diketahui dengan mudah. Dan statistik itu bisa dijadikan semacam riset pasar bagi si blogger atau pun penerbit untuk menilai, apakah tulisan-tulisan di sebuah blog memiliki potensi pasar pembaca saat diterbitkan. Karenanya, jika suatu blog telah dikunjungi oleh banyak pengunjung setiap harinya dan tulisan-tulisan di dalamnya dinikmati banyak pengunjung, maka akan banyak penerbit yang tertarik untuk menerbitkannya. Oleh karena itu, biasanya, penulis blook pasti terlebih dahulu dikenal dan tenar sebagai blogger. Itu berarti, rumus sederhananya, jika kita serius dalam mengisi konten blog kita, itu berarti kita sedang meniti karir menjadi penulis yang potensial dan prospektif untuk menjadi tenar. Maka, blog sebenarnya juga berarti jalan pintas untuk menulis dan menerbitkan buku. Jadi, ada baiknya kita memanfaatkan kesempatan yang mungkin takkan lama ini, karena pergerakan tren di era cyber seperti saat ini sangatlah cepat!

*sumber: http://www.mizan.com
*gambar: Google 

Jangan hanya dibaca dan copas ya. silahkan berikan komentar anda..

No comments: